Surganya Wisata Indonesia

Eksotiknya 17 Tempat Wisata Pulau di Kepulauan Seribu

1

Tempat Wisata di Kepulauan Seribu – Bicara mengenai liburan, tentu saja hal ini menjadi salah satu hal yang banyak ditunggu. Kegiatan yang bisa melepaskan penat anda tersebut tentu saja harus dipersiapkan dengan baik sehingga nantinya anda bisa dapatkan manfaat dari liburan tersebut. Misalnya saja adalah dimana anda akan menginap, berapa biayanya hingga yang paling penting disini yaitu tujuan wisatanya. Bagi anda warga ibukota yang ingin berlibur dengan biaya yang tidak begitu mahal, wisata Kepulauan Seribu bisa menjadi pilihan yang tepat.

tempat-wisata-di-kepulauan-seribu
by instagram @naftalywrputri

Dengan memilih Kepulauan Seribu sebagai tempat wisata, pertama anda tidak perlu pergi berwisata ke tempat yang jauh sampai ke luar Jawa atau bahkan luar negeri. Hanya dengan pergi ke kawasan Kepulauan Seribu yang tidak begitu jauh dari Jakarta Pusat. Melalui perjalanaan laut dari Muara Angke, anda bisa datang ke kawasan wisata ini. Biaya untuk berwisata di sekitar Kepulauan Seribu juga tidak akan sebanyak saat anda pilih destinasi wisata lain di luar Jakarta.

Bicara soal keindahan alamnya sendiri, anda jelas tidak perlu ragu. Pemandangan pantai yang indah di berbagai pulau disini akan menjadi hal utama yang nantinya akan anda dapatkan. Selain itu, pemandangan laut yang masih asri yang bisa anda lihat dengan bersnorkeling atau pun menyelam menjadi sesuatu yang tidak kalah menarik dari wisata Kepulauan Seribu ini. Kemudian, mengenai destinasi wisata yang ada, ada banyak pulau disini yang bisa anda kunjungi. Lantas, apa saja pulau yang bisa menjadi tempat liburan anda tersebut? Berikut adalah daftar pulaunya.

Pulau Tidung

pulau-tidung
by instagram @wisata_pulau_tidung

Pulau Tidung ini merupakan pulau yang paling terkenal di kawasan Kepualuan Seribu. Keindahan laut yang tersaji di pulau ini membuat banyak wisatawan yang tertarik untuk mengunjunginya. Karena peminat pengunjung yang cukup banyak, agen wisata banyak memasukkan Pulau Tidung dalam paket wisata Pulau Tidung Kepulauan Seribu.

Bicara soal Pulau Tidung itu sendiri, pulau yang satu ini merupakan salah satu nama kelurahan yang masuk dalam kawasan administrasi Kecamatan Pulau Seribu, DKI. Memiliki dua pulau yaitu Pulau Tidung Besar dan Pulau Tidung Kecil, berwisata ke pulau ini tentu menjadi sebuah ide yang sangat tepat. Kedua pulau tersebut kemudian dihubungkan oleh jembatan panjang yang dikenal masyarakat sekitar dengan sebutan jembatan cinta. Dengan anda bisa mengunjungi pulau lainnya hanya dengan menyeberang dengan jembatan tersebut. Bagi anda yang ingin wisata Kepulauan Seribu sehari kesini, anda cukup lakukan perjalanan dari Muara Angke selama 3 jam.

Pulau Semak Daun

pulau-semak-daun
by instagram @maxi.sean

Untuk anda yang sedang mencari ketenangan atau pun bagi anda yang ingin menikmati keindahan bawah laut, paket wisata Kepulauan Seribu ke Pulau Semak Daun bisa menjadi ide menarik. Tanpa perlu jauh-jauh pergi ke tempat lain, anda bisa dapatkan keduanya disini.

Kunjungi :  Berwisata Keluarga ke The Legend Waterpark Kertosono

Pulai yang satu ini adalah pulau kecil yang sampai saat ini tidak berpenghuni di daerah Kepulauan Seribu. Bagi anda yang ingin wisata Kepulauan Seribu backpacker dan dapatkan ketenangan dari suasana Kota Jakarta yang monoton, anda bisa memilih Pulau Semak Daun ini sebagai destinasi wisata anda. Aktivitas yang dapat anda lakukan di tempat ini cukup banyak, mulai dari bersnorkeling, menyelam, menghabiskan waktu di pinggir pantai atau mendirikan tenda di tepi pantai. Memang, karena pulau ini tidak berpenghuni, maka anda harus membawa peralatan menginap seperti tenda sendiri dari rumah.

Pulau Bira

pulau-bira
by instagram @alooha.journey

Selain itu, ada pula Pulau Bira yang wajib masuk dalam daftar liburan anda di Kepulauan Seribu. Pulau ini memang belum begitu terkenal dan juga belum terlalu banyak dikunjungi oleh para wisatawan. Karena itulah suasana dan juga keasrian kawasan pulau masih sangat terjaga. Jika anda ingin datang ke Pulau Bira, nantinya anda harus transit dahulu di Pulau Pramuka yang ditempuh dalam waktu 3 jam perjalanan dari Muara Angke.

Hal apa yang bisa anda lakukan tempat wisata Kepulauan Seribu ini? Tentu saja anda bisa menyelam untuk nikmati keindahan bawah laut dari Pulau Bira, bersantai di tepi pantai atau pun melihat keindahan laut di dermaga saat sunset. Jika anda ingin menginap, pulau ini menyediakan beberapa rumah kayu dengan gaya vintage yang bisa anda sewa untuk bermalam.

Pulau Pari

pulau-pari
by instagram @uunofficial

Pulau lain dalam wisata ke Kepulauan Seribu yang bisa anda kunjungi ialah Pulau Pari. Wisata Pulau Pari Kepulauan Seribu tersebut memang tidak seterkenal Pulau Kidung, tapi saat ini banyak agen travel yang mulai masukkan Pulau Pari ini dalam paket liburan yang ditawarkan. Keindahan pulau ini menjadi hal yang membuat bnayak wisatawan terpukau dan ingin datang kesini. Anda yang datang dapat lakukan banyak aktivitas menarik. Misalnya saja ialah snorkeling dan diving untuk melihat keindahan bawah laut di sekitar pulau. Selain itu, jalan-jalan dan menghabiskan waktu dengan berjalan di tepi pantai pun bisa menjadi ide yang sangat tepat. Apalagi pasir pantainya berwarna putih sehingga menambah keindahan pantai di Pulau Pari ini. Sebagai tambahan, Pulau ini pun dijadikan sebagai tempat oleh LIPI atau Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia sebagai ousat penelitian kelautan.

Pulau Harapan

pulau-harapan
by instagram @sitirizkidianti

Objek wisata Kabupaten Kepulauan Seribu lain yang bisa anda pilih adalah Pulau Harapan. Pulau yang satu ini memang telah banyak memikat para wisatawan dengan keindahan alam yang disajikan disana. Jemabatan kayu yang dibangun pun bisa menjadi tempat seru bagi anda yang ingin nikmati keindahan pantai. Pemandangan laut yang mempesona juga menjadi alasan lain mengapa anda disarankan datang ke Pulau Harapan. Keindahan terumbu karang yang ada di bawah laut pulau juga menjafi daya tarik luar biasa bagi para wisatawan yang datang. Penangkaran Elang Bondol pun dapat menjadi tempat lain yang sangat menarik dikunjungi di Pulau Harapan tersebut.

Kunjungi :  16 Tempat Wisata di Jawa Barat yang Terkenal

Kunjungi Tempat Wisata di Jawa Barat Lainnya : 

27 Tempat Wisata di Jakarta Barat Beserta Alamatnya
12 Tempat Wisata di Jakarta Selatan yang Seru untuk Dikunjungi
14 Tempat Wisata di Jakarta Timur yang Ramai Saat Akhir Pekan Tiba

Pulau Bidadari

pulau-bidadari
by instagram @jingga_adventure

Wisata Kepulauan Seribu paling bagus selanjutnya yaitu Pulau Bidadari. Apabila anda ingin wisata ke Kepulauan Seribu, pulau ini dapat menjadi salah satu pulau yang anda kunjungi. Selain keindahan alam yang ada, lokasinya yang tidak begitu jauh dari pusat Kota Jakarta, sekitar 15 km saja membuat anda bisa memasukkan pulai ini dalam daftar tempat wisata yang akan anda singgahi. Di Pulau Bidadari ini, anda bisa lihat sebua benteng pertahanan warisan zaman penjajahan. Bukan hanya itu saja, lokasinya yang cukup dekat dengan Jakarta Utara pun membuat anda dapat melihat gedung-gedung yang berdiri layaknya sebuah miniatur kota. Tidak kalah menarik, ada pula hutan manggrove yang bisa anda kunjungi. Dari cerita yang ada, pulau ini dinamakan sebagai Pulau Bidadari sebab menjadi tempat berlibur Pengeran Jayakarta dan keluarganya.

Pulau Pramuka

pulau-pramuka
by instagram @david_janson

Pulau ini memang cukup terkenal sebagai tempat wisata di Kepulauan Seribu. Sebagai salah satu tempat wisata, pulau ini pun akan sajikan banyak hal menarik untuk semua wisatwan yang datang. Anda bisa melihat keindahan alam khas pantai disana. Bukan hanya itu saja, bagi anda yang ingin belajar tentang ilmu pengetahuan, anda dapat berkunjung ke tempat pelestarian penyu sisik yang ada disana. Penyu sisik ini adalah salah satu jenis penyu yang cukup langka sehingga dilestarikan di Pulau Pramuka ini.

Pulau Ayer

pulau-ayer
by instagram @siskacikaa

Dijuluki sebagai Mutiara Kepulauan Seribu, tempat ini berada 14 km dari Pantai Marina Ancol. Inilah Pulai Ayer yang sangat eksotik dan terkenal sejak dulu. Memang, pulau yang satu ini mulai banyak dikunjungi para wisatawan pada tahun 1950. Bahkan, Bung Karno juga sering memilih Pulau Ayer sebagai tempat untuk beristirahat. Keindahan alam yang tersaji ditambah dengan banyaknya cottage bergaya etnik Papua di atas laut membuat anda serasa sedang berlibur di Raja Ampat. Jadi, tidak perlu datang langsung ke Raja Ampat, berkunjung ke Pulau Ayer bisa menjadi ide liburan yang lebih ekonomis. Selain cottage, anda bisa temukan banyak biawak hidup bebas disini.

Pulau Kotok

pulau-kotok
by instagram @moeaerial

Pulau lain yang bisa anda pilih saat wisata di Kepulauan Seribu yaitu Pulau Kotok. Keasrian alam pulau ini adalah hal yang akan anda dapatkan. Adanya cottage yang dibangun di atas pohon pun menjadi hal unik yang bisa anda dapatkan di pulau yang satu ini. Ditambah dengan keindahan bawah laut yang memukau, kawasan Pulau Kotok menjadi salah satu spot menyelam yang banyak dipilih. Karena itulah tidak jarang banyak penyelam yang datang ke pulau ini untuk menikmati keindahan bawah lautnya.

Kunjungi :  Wisata Keluarga Pantai Alam Indah Tegal Yang Sangat Populer

Pulau Putri

pulau-putri
by instagram @nurmetty_h

Pulau lain yang jangan sampai terlewat dalam wisata Kepulauan Seribu murah yaitu Pulau Putri. Pulau Putri memang sering menjadi salah satu pulau yang dikunjungi saat trip di Kepulauan Seribu. Pemandangan laut yang ada di Taman Nasional Lait Pulau Seribu akan menjadi pemandangan wajib yang nantinya akan anda dapatkan disini. Karena itulah banyak wisatawan yang akan terpesona dengan pemandangan alam yang tersaji di Pulau Putri. Di kawasan ini, anda bisa temukan cottage yang dapat disewa oleh oata wisatawan yang ingin bermalam disana. Untuk aktivitas yang dapat dilakukan, anda bisa nikmati keindahan alam yang ada sambil nikmati sunset atau matahari tenggelam di Pulau Putri yang terkenal dengan sebutan Sunset Cruise.

Pulau Sepa

pulau-sepa
by instagram @putrialmira91

Pulau Sepa pun tidak kalah menarik untuk dikunjungi. Meskipun tidak setenar pulau lain yang ada di wisata Kepulauan Seribu, pulau yang satu ini bisa menjadi destinasi wisata yang sangat tepat. Pesona laut yang ditawarakan di pulau tersebut tentu saja tidak kalah menarik dengan pemandangan laut yang tersaji di pulau lainnya. Karena telah menjadi salah satu pulau wisata atau telah dijadikan sebagai tempat wisata, Pulau Sepa memiliki beberapa fasilitas pariwisata yang bisa dinikmati oleh para pengunjung. Salah satunya ialah adanya penginapan disana. Jadi, bagi anda yang ingin bermalam di pulau ini, anda bisa gunakan jasa penginapan yang ada. Kemudian, untuk hal yang bisa anda lakukan disana sangatlah banyak. Anda bisa lakukan snorkeling, diving, dan juga nikmati waktu santai anda di tepi pantai sambil rasakan hembusan angin laut yang menyejukkan.

Pulau Pantara

pulau-pantara
by instagram @pulaupantara

Pulau Pantara menjadi pulau lain yang bisa anda kunjungi saat wisata Kepulauan Seribu. Pulau ini adalah pulau terjauh yang ada di kawasan tersebut. Tapi, jangan salah, anda yang datang kesana akan dapatkan banyak fasilitas wisata yang lengkap. Misalnya saja adalah penginapan yang bisa disewa para pengunjung. Karena lokasinya yang jauh, paket wisata yang ditawarkan pun tidak ada yang one day trip. Artinya ialah semua pengunjung wajib menginap disana. Selain penginapan, fasilitas lain seperti restaurant, kolam renang, bar, watersport, ruang meeting, dive shop hingga lapangan tenis tersedia di Pulau Pantara ini.

1 Comment
  1. paket wisata dieng says

    makasih buat info nya

Cancel Reply

Your email address will not be published.

/* */