Surganya Wisata Indonesia

38 Tempat Wisata di Kediri Jawa Timur dan Sekitarnya

1

Tempat wisata di Kediri Jawa Timur – Kediri merupakan sebuah Kabupaten yang terletak di Jawa Timur. Kabupaten ini berbatasan langsung dengan Kabupaten Nganjuk dan Jombang di sebelah utara, Kabupaten Malang di sebelah timur, serta Kabupaten Tulungagung di sebelah barat. Kabupaten Kediri diapit oleh dua buah Gunung, yaitu Gunung Kelud dan Gunung Wilis, serta dilewati oleh Sungai Brantas. Kondisi geografis demikian mengakibatkan Kabupaten Kediri memiliki berbagai potensi wisata alam yang menakjubkan, di antaranya air terjun, pegunungan, hingga goa. Pada kesempatan kali ini, tempatwisataindonesia.id akan membahas mengenai tempat wisata di Kediri.

Kebun Bunga Matahari

Apabila kalian mencari tempat wisata Kediri terbaru, kalian bisa mengunjungi Kebun Bunga Matahari di Jl. Selomangleng No. 143, Pojok, Mojoroto, Kediri. Taman ini dikelola oleh pemerintah daerah setempat, dan menjadi lokasi yang cocok untu wefie ataupun selfie hits Instagramable. Kebun Bunga Matahari merupakan tempat wisata di Kediri yang wajib dikunjungi.

Hutan Pinus Besowo

Wisata Baru di Kediri ini berlokasi di Ds. Besowo, Kecamatan Kepung, Kabupaten Kediri. Di sini , kalian dapat menikmati pemandangan hutan pinus yang rimbun dan hijau. Selain itu, Hutan Pinus Besowo juga memiliki suhu yang sejuk, cocok untuk kalian yang ingin melepaskan penat dari kesibukan sehari – hari.

Bukit Kura-Kura Ongakan Besowo

Di lereng Gunung Kelud, terdapat spot romantis yang sangat cocok untuk dijadikan lokasi ber-swafoto yang lumayan hits, yaitu Bukit Kura – Kura Besowo. Tempat wisata di Kediri 2017 ini menawarkan keindahan pemandangan pegunungan yang sangat bagus. Kalian dapat duduk di atas papan kayu, sembari berpose kekinian. Wisata Kediri yang baru ini berlokasi di Ds. Besowo, Kecamatan Kepung.

Taman Agro Margomulyo

Salah satu tempat wisata di Kediri yang lagi hits adalah Taman Agro Margomulyo. Wahana ini menawarkan pemandangan dari ketinggian yang didukung oleh berbagai dekorasi artistik yang instagramable, misalnya payung warna – warni, taman bunga, dll. Taman Agro Margomulyo ini dikelola oleh Perusahaan Daerah Perkebunan (PDP) Margomulyo. Tempat wisata di Kediri ini berlokasi di Sugihwaras, Ngancar, Kediri.

Taman Hijau SLG

Wisata Kediri terbaru 2017 ini merupakan sebuah ruang publik yang cukup membuat rileks. Lokasi ini dilengkapi oleh tempat duduk yang tersebar di berbagai sudut. Selain itu, Taman Hijau SLG juga memiliki air ancur dan rest area yang akan membuat kalian betah berlama-lama di lokasi ini. Wisata Taman Hijau SLG berada di Jl. Raya Kediri – Ploso Klaten No. 163, Sukorejo, Ngasem, Kediri.

Wisata Jambu Kediri

Wisata ini merupakan salah satu wisata terbaru di Kediri. Wisata ini menawarkan suasana taman dengan konsep “hangout” ceria. Kursi-kursi “malas” tersebar di berbagai sudut. Selain itu, bagi Anda pecinta Jambu, kalian akan merasakan suasa di Surga. Pohon jambu dengan berbagai ukuran di tanam di berbagai lokasi. Terlebih lagi, kalian juga dapat berfoto di bawah gantungan caping petani yang sangat artistik. Lokasi wisata ini terletak di Jl. Raya Kediri – Nganjuk No., 108, Sonorejo, Grogol, Kediri, Jawa Timur.

Wisata Bukit Dhoho Indah (BDI)

Wisata ini berlokasi di Desa Tiron, Kecamatan Banyakan, Kabupaten Kediri. Tempat wisata di kediri BDI memiliki berbagai wahana menarik, di antaranya kolam pemancingan, taman bermain anak, serta spot selfie hist berupa taman hammock. Wisata Kediri BDI ini juga menawaran kelezatan wisata kuliner Kediri yang akan memanjakan lidah Anda.

Wisata Gunung Kelud Kediri

Pada tahun 2014, Gunung Kelud meletus dan mengakibatkan kerusakan hebat di berbagai wilayah. Namun demikian, dibalik berbahayanya gunung berapi ini, menyimpan berjuta pesona alam yang memukau. Saat ini, Gunung Kelud cukup stabil, dan belum menunjukkan aktivitas yang berbahaya (lagi), sehingga bisa untuk dijadikan lokasi wisata. Apabila kalian tertantang untuk mendaki Gunung Kelud, kami sarankan untuk mempersiapkan tenaga dan fisik yang prima, karena jalur pendakian Gunung Kelud masih cukup terjal. Wisata ini masuk dalam kawasan tempat wisata di Kediri Tabanan.

Kunjungi :  Eksotiknya 17 Tempat Wisata Pulau di Kepulauan Seribu

Monumen Simpang Lima Gumul Kediri

Wisata Kediri Simpang Lima Gumul Kediri ini merupakan salah satu objek wisata favorit bagi wisatawan, karena terdapat bangunan yang menyerupai Arc de Triomphe di Paris, Perancis. Bangunan yang baru diresmikan pada tahun 2008 ini menjadi salah satu magnet wisata malam Kediri.

Gumul Paradise Island Kediri

Salah satu wisata keluarga yang ditawarkan Kabupaten Kediri adalah Gumul Paradise Island. Lokasi yang didominasi oleh wahana permainan air ini berlokasi di Ds. Tugurejo, Kecamatan Gempengrejo, Kediri. Di tempat wisata Kediri waterpark ini, kalian dapat menikmati berbagai fasilitas permainan, di antaranya kolam renang, wahana seluncur air, flying fox, dll.

Fasilitas dan Harga Tiket Masuk Gumul Paradise Island Kediri Jatim

Wisata Alam Air Terjun Dolo Kediri

Wisata alam Kediri ini merupakan salah satu andalan pariwisata Kediri. Air Terjun Dolo memiliki ketinggian aliran air 125 meter, dan terletak diketinggian 1.800 mdpl. Pemandangan di sekitar air terjun ini sangat indah dan sangat memanjakan mata. Kalian bisa berselfie cantik dengan latar belakang aliran air yang jernih ini. Debit aliran air terjun ini tidaklah begitu deras, tetapi memiliki air yang sangat dingin. Selain itu, wisata ini menjadi salah satu tempat wisata di Kediri yang murah, biaya retribusi hanya Rp. 3.000 rupiah. Lokasi air terjun eksotis ini terletak di Dusun Besuki, Desa Jugo, Kecamatan Mojo, Kabupaten Kediri.

Fasilitas dan Harga Tiket Masuk Air Terjun Dolo Kediri Jawa Timur

Taman Wisata Sumber Ubalan Kediri

Objek wisata di Kediri ini menawarkan sensasi melihat sebuah sumber mata air jernih dan tenang. Wisata terdapat di kawasan hutan lindung ini berlokasi di Desa Kalasan, Kecamatan Plosoklaten, Kabupaten Kediri, atau berjarak 15 km dari pusat Kota Kediri.

Goa Selomenjangan Kediri

Wisata alam di Kediri ini menawarkan keseruan menjelajahi goa yang memiliki aura mistis ini. Berdasarkan kepercayaan warga sekitar, Goa Selomenjangan merupakan tempat yang digunakan oleh Dewi Suci, Putri Airlangga, untuk bertapa mengasingkan diri. Di dalam goa, wisatawan dapat melihat beberapa relief etnik di dinding pintu masuk goa. Goa ini berlokasi di Desa Waung, Kecamatan Mojoroto, Kediri, atau 7 kilometer dari pusat Kota Kediri. Lokasi wisata ini termasuk salah satu tempat wisata di Kediri dekat stasiun.

Kampung Inggris Pare Kediri

Kediri merupakan sebuah kabupaten yang menjadi magnet bagi para pelajar dan mahasiswa dari berbagai wilayah untuk belajar bahasa Inggris. Tempat wisata di Pare Kediri ini menawarkan kursus bahasa Inggris berbagai level, dengan staf pengajar didatangkan langsung dari berbagai belahan Dunia, seperti Australia dan Inggris. Berdasarkan data tahun 2016, di pare kediri memiliki sekitar 146 lembaga kursus. Apabila Anda berniat belajar bahasa Inggris secara intens, silahkan “mondok” di Kampung Inggris ini.

Lokasi, Sejarah dan Biaya Edukasi Kampung Inggris Kediri

Candi Surawana Kediri

Candi Surawana merupakan salah satu candi Hindu yang dibangun sekitar abad ke XIV Masehi. Candi ini menjadi simbol untuk memuliakan Raja Kerajaan Wengker, Bhre Wengker, yang meninggal pada 1388. Candi ini memiliki ukuran 8×8 meter, dan berlokasi tidak jauh dari Kampung Inggris. Tempat wisata di Kediri Pare ini berlokasi di Desa Cangu, Kecamatan Pare.

Kunjungi :  Pesona Menakjubkan Pantai Siring Kemuning Bangkalan Madura

Kuil Tjoe Hwie Kiong Kediri

Kuil yang sudah eksis sejak masa kolonial Hindia Belanda ini berlokasi di tepi Sungai Brantas, tepatnya di Jl. Yos Sudarso No. 148, Kediri. Di kuil ini juga rutin mengadakan pagelaran wayang pada bulan Mei – Juni.

Candi Tegowangi Kediri

Candi Tegowangi Kediri ini merupakan salah wisata sejarh yang layak dikunjungi. Candi Tegowangi memiliki relief yang terukir di dinding candi. Berdasarkan Kitab Pararaton, candi ini merupakan tempat pendharmaan Bhre Matahun. Wisata daerah Kediri ini berlokasi di Desa Tegowangi, Kecamatan Plemahan, Kediri.

Air Terjun Irenggolo Kediri

Wisata Air Terjun Irengggolo ini berlokasi di Dusun Besuki, desa Jugo, Kecamatan Mojo, Kediri, atau sekitar 28 km dari pusat Kota Kediri. Air terjun ini memiliki ketinggian aliran air 80 meter, dan terletak pada ketinggian 1200 mdpl. Suasana dan panorama air terjun ini sangat indah, karena memiliki suhu udara yang sejuk.

Gereja Poh Sarang Kediri

Gereja tua ini dibangun oleh Ir. Heendricus Maclain pada tahun 1931. Gereja ini cukup unik karena memadukan arsitektur Hindu – Jawa, Kristen, dan Eropa. Konstruksi material bangunan gereja ini didominasi oleh batu-batuan. Gereja Poh Sarang berlokasi di Desa Puh Sarang, Kecamatan Semen, Kediri.

Goa Maria Poh Sarang Kediri

Salah satu lokasi untuk sembahyang bagi umat kristiani adalah Goa Maria Poh Sarang, yang berlokasi di Desa Poh Sarang, Kecamatan Semen, Kediri, atau 10 km dari pusat kota Kediri.

Konto River Rafting Kediri

Apabila Anda memiliki keinginan untuk menantang adrenalin di wisata Kota Kediri, kami sarankan mencoba rafting di Konto River Rafting Kediri. Wisata Kediri ini menawarkan asyiknya menaklukkan Sungai Kunto, dengan panjang trek 13 km. Lokasi rafting ini terletak di Desa Kediri Siman, Kecamatan Kepung, Kediri.

Wisata Keluarga Pagora Kediri

Tempat wisata di Kota Kediri ini berlokasi tidak jauh dari Stadion Brawijaya. Taman Wisata Pagora ini menawarkan keseruan bermain air yang mengasyikkan. Di sini, tersedia beberapa fasilitas, yaitu kolam renang, kolam pancing, mandi bola, perahu bebek, serta kereta kelinci. Selain itu, wisata ini juga memiliki kebun binatang mini dengan berbagai koleksi binatang, di antaranya merak, kasuari, babi hutan, rusa, dll.

Kediri Waterpark

Salah satu wahana bermain yang sedang hits di Kediri adalah Kediri Waterpark. Di lokasi wisata ini, pengunjung dapat menikmati berbagai macam wahana permainan air, seperti water sliding terpanjang se-Indonesia. Selain wahana air, wisata Kediri Waterpark juga menawarkan keasyikan bermain wahana non air, di antaranya menaiki gondola di malam hari. Tiket masuk wahana bermain ini sebesar Rp. 50.000,00 pada weekday, dan Rp. 70.000, 00 pada weekend. Kawasan Kediri Water Park ini terletak si kawasan puncak bukit wisata Kediri Sumber Podang, tepatnya di Desa Pogung, Kecamatan Semen, Kediri.

Letak, Wahana dan Harga Tiket Masuk Kediri Waterpark

Petilasan Sri Jayabaya Kediri

Petilasan Jayabaya ini berlokasi di Desa Menang, Kecamatan Pagu, Kediri, atau sekitar 8 km Kota Kediri. Jayabaya dikenal sebagai pujangga “Jongko Joyoboyo”, yang berisi ramalan kejadian di masa yang akan datang. Dalam kepercayaan Jawa, Joyoboyo merupakan personifikasi dari Dewa Wisnu. Tempat wisata di Kediri Jawa Timur ini cocok bagi kalian yang memiliki ketertarikan bidang sejarah.

Kunjungi :  Lihat Keunikan dari Pantai Kutang Lamongan Jawa Timur

Pendakian Gunung Klotok

Gunung Klotok merupakan salah satu bagian dari gugusan Pegunungan Gunung Wilis. Wisata Kediri Gunung Klotok terletak di ketinggian 536 mdpl. Nama “Klotok” berasal dari kata “kolo” dan “tok”, yang memiliki makna “berbahaya”. Di puncak Gunung Klotok, wisatawan dapat berkemah ceria sembari menikmati panorama keindahan alam.

Puncak Gunung Maskumambang

Gunung Maskumambang merupakan gugusan pegunungan Gunung Wilis yang menjadi spot untuk mendapatkan sunrise. Di Puncak Gunung Maskukmambang ini wisatawan akan dimanjakan oleh panorama keindahan alam yang sangat menakjubkan, serta dapat melihat pemandangan Kota Kediri dari ketinggian. Tempat wisata di Kediri Jatim ini memiliki terletak 300 di atas permukaan laut.

Astana dan Candi Setono Gedong

Salah satu wisata yang ada di Kediri selanjutnya adalah Candi Sentono Gedong. Candi ini merupakan peninggalan Kerajaan Singosari, serta digunakan untuk ritual pemujaan Dewa Wisnu. Selain Candi Setono Gedong, di lokasi ini juga terdapat Astana (Istana) Gedong. Kompleks Candi dan astana Sentono Gedong terletak di Desa Sukodono, Kecamatan Karangrejo.

Candi Surowono Kediri

Wisata Pare Kediri ini bernama Candi Surowono, dan terletak di Desa Canggu, Kecamatan Pare, atau sekitar 25 kilometer dari Kota Kediri. Candi ini memiliki luas bangunan 8×8, dan dibangun pada abad ke XIV Masehi. Wisata di Kediri Jawa Timur ini cocok bagi kalian yang memiliki ketertarikan dalam bidang sejarah.

Taman Kalisuci Kediri

Salah satu tempat wisata di Kediri yang cocok untuk dikunjungi kalian adalah Taman Kalisuci. Taman ini memiliki fasilitas yang lengkap, di antaranya food court, jogging track, air mancur, areal bermain anak, pijat refleksi, hingga wifi yang lumayan kencang. Taman Kalisuci Kediri berlokasi di Desa Tulungrejo, Kecamatan Pare, Kediri, atau berjarak 20 km dari Simpang Lima Gumul.

Monumen Kediri Syu

Monumen Kediri Syu berlokasi di Jl. Jaksa Agung Soeprapto, Kediri, tepat di depan bekas Rumah Dinas Residen Kediri. Monumen ini memiliki sebuah patung berpakaian tentara Jepang, dan seekor burung garuda di atasnya. Lokasi ini biasa digunakan untuk tempat nongkrong anak muda Kediri.

Museum Fotografi Kediri

Museum ini memiliki banyak koleksi peralatan kamera dari masa ke masa, mulai dari DSLR dan Kamera Poket.

Museum Airlangga Kediri

Museum Airlangga berlokasi di Jl. Mastrip 1, dan masih masuk dalam kawasan wisata Selomanggleng. Di museum ini, wisatawan dapat melihat berbagai koleksi kerajaan Mataram Hindu, serta beberapa artefak purbakala. Nama museum ini diambil dari nama pendiri Kerajaan Kahuripan, yaitu Raja Airlangga.

Waterpark Tirtoyoso Kediri

Wisata Kediri Jawa Timur ini menawarkan keseruan bermain wahana air, mulai dari kolam renang, water sliding, dll. Taman Waterpark Tirtoyoso Kediri ini memiliki luas areal 7,8 hektar. Taman ini memiliki suasana yang sejuk, sehingga membuat kalian berlama – lama di lokasi ini.

Bukit Daun Kediri

Alamat, Fasilitas dan Harga Sewa Hotel Bukit Daun Kediri Jatim

Goa Selomangleng

Gereja Pohsarang

Taman Sekartaji Dahanapura Kota Kediri

Sumber Ngadiloyo

Bagaimana ulasan mengenai destinasi wisata Kediri dan sekitarnya? Sudahkan Anda menentukan pilihan destinasi wisata berikutnya? Jangan lupa untuk mengunjungi wisata Indonesia lainnya, seperti Wisata Nganjuk, Wisata Jombang, dan juga Wisata Blitar. Dan jangan lupa juga untuk selalu menjaga kebersihan dan keasrian setiap objek wisata yang kalian kunjungi ya guys.

1 Comment
  1. Travedisi says

    Pengen kesemua tempat yang ada disana min. Benar-benar bikin greget semua tempat yang ada disana. oh ya, saran sedikit min kalau bisa di tambah gambar juga min biar makin jelas infonya
    Btw thanks ya min buat infonya

Reply To Travedisi
Cancel Reply

Your email address will not be published.

/* */