Surganya Wisata Indonesia

Spot Foto Kekinian di Pantai Ketawang Purworejo

0

Pantai Ketawang Purworejo – Purworejo, sebuah kota yang berada di jawa Tengah ini terkenal dengan slogannya BERIRAMA yang memiliki arti bersih, indah, rapi dan makmur. Keberadaannya yang ada di dataran rendah membuat suasana di daerah ini dominan dengan suhu tinggi bahkan bisa disebut daerah panas. Disamping hal itu, disini banyak pantai yang bisa menjadi tempat wisata bagi pecinta pantai. Seperti keberadaan Pantai Glagah yang menjadi pantai pemecah ombak di pantai selatan.

Pantai Jatimalang merupakan sebuah tempat wisata di purworejo yang memukau dan menjadi salah satu andalan dari Purworejo ini. Dinamakan Pantai Jatimalang karena letaknya di Desa Jatimalang, Kecamatan Purwodadi, merupakan keluarga Pantai Selatan dan berbatasan langsung dengan pantai Jogja. Dengan sunset yang indah dan pemandangannya yang memukau menjadi nilai keindahan tersendiri yang wajib untuk dikunjungi.

Tiket Masuk, Fasilitas, Mercusuar dan Rute Menuju Pantai Ketawang Purworejo

Tiket Masuk, Fasilitas, Mercusuar dan Rute Menuju Pantai Ketawang Purworejo
Instagram by @asadtenk

Pantai Ketawang atau disebut juga Pantai Jetis ini merupakan sebuah pantai yang indah yang berlokasi di Kabupaten Purworejo. Lokasi pantai ini berada di Dusun Ketawang, Desa Ketawangrejo, Kecamatan Grabag, Kabupaten Purworejo. Karena letaknya di Dusun Ketawang maka diberi nama Pantai Ketawang. Dan disebut Pantai Jetis karena letaknya yang berada di perbatasan Dusun Ketawang dan Dusun Jetis, dan perbatasan antar kedua dusun ini tidak terlalu jelas. Tidak perlu risau akan hal itu, yang terpenting keindahan yang ada akan memanjakan hasrat berlibur pengunjung yang datang.

Hamparan pasir hitamnya yang halus membuat keindahan tersendiri tercipta disini, pasirnya yang luas membuat bibir Pantai Ketawang menjadi lokasi yang tepat untuk melakukan olahraga pantai, seperti berjalan sepanjang bibir pantai, kejar-kejaran di pantai, bahkan bisa bermain sepeda disini. Dan satu lagi, bibir pantai disini membentuk suatu gunungan pasir yang biasanya digunakan sebagai pertanda untuk mengetahui seberapa ombak yang ada di Pantai Ketawang.

Sebagai salah satu pantai yang ada dikawasan Laut Selatan, Pantai Ketawang juga memiliki ombak yang besar, bahkan saat tertentu, ombak yang ada bisa mencapai 3 meter. jadi bagi pengunjung harap berhati-hati, dan mengikuti anjuran dari pengelola. Masih dengan pantai pasirnya, disini pengunjung juga disediakan lokasi untuk bermain volley, lebih tepatnya 15 meter dari bibir pantai. Cukup menarik untuk berolahraga didekat pantai bukan?

Kunjungi :  32 Tempat Wisata di Sumedang Dengan Panorama Alam Luar Biasa

Pantai Ketawang ini menjadi pilihan tersendiri bagi wisata keluarga maupun pasangan muda mudi. Biasanya akan ramai saat Liburan Idul Fitri tiba karena akan ada perayaan disini. Disebut Riyoyo, acara ini akan meriah dari tanggal 1 sampai 8 Syawal dengan syukuran yang dilakukan sejak jaman dahulu. Dan sampai sekarang masih menjadi misteri Pantai Ketawang indah Purworejo yang unik dan keistimewaan tersendiri mengapa hal itu selalu dirayakan.

Dari Pantai Ketawang kita bisa melihat Pengunungan Sewu dan pegunungan menoreh yang terhampar luas di sebelah Timur dan memandang ke Barat kita bisa melihat hamparan Karst Gombong yang pastinya menarik untuk dilihat. Bukan hanya sebatas itu, rimbunnya pohon cemara juga menjadi salah satu hal yang menyejukkan. Banyaknya pohon cemara sepanjang perjalanan pastinya membuat kesegaran yang ada semakin terjaga.

Disini pengunjung juga diijinkan untuk memancing dan mendirikan tenda, tetapi harus melapor terlebih dahulu guna keamanan. Dan tidak ada peraturan khusus untuk itu. Menginap dipinggir pantai menjadi salah satu keindahan dan keistimewaan sendiri. Karena sunset dan sunrise disini sangat memukau jadi sangat sayang untuk dilewatkan. Terakhir, disini juga ada gazebo yang disediakan didepan bibir pantai yang bisa digunakan sebagai tempat istirahat dan untuk menikmati keindahan pantai. Masih dengan pantai yang ada, Pantai Ketawang menjadi salah satu yang menarik perhatian wisatawan karena banyak sekali foto Pantai Ketawang Kabupaten Purworejo Jawa Tengah ini banyak menghiasi layar instagram yang memburu keindahan alam dan demi mendapatkan gambar Pantai Ketawang terbaru, banyak pengunjung yang rela menunggu.

Tiket Masuk dan Fasilitas yang ada di Pantai Ketawang

Tiket Masuk dan Fasilitas yang ada di Pantai Ketawang
Instagram by @annis_201

Untuk masuk ke lokasi, pengunjung tidak perlu membayar retribusi, hanya parkir saja yang disediakan oleh masyarakat sekitar. Hanya dengan Rp. 2.000,00 untuk satu motornya. Bagi yang ingin menikmati keindahan pantai dari atas menara, haruslah membayar Rp. 5.000,00, biaya ini guna pengelolaan mercusuar itu sendiri. Untuk fasilitas lain yang menunjang keberadaan pantai ini adalah mercusuar satu-satunya yang ada di Purworejo, area parkir yang luas, gazebo, kamar mandi dan warung makan yang menyediakan berbagai makanan dan minuman.

Kunjungi :  25 Tempat Wisata di Jawa Timur yang Paling Menarik

Makanan yang ada banyak macam, mulai dari soto, mie, bakso, mie ayam, sate, macam-macam gorengan, nasi sayur kupat tahu dan masih banyak lagi. Untuk minumannya mulai dari es teh, susu, es dawet, es degan dan lain sebagainya. Dengan harga yang terjangkau, pastinya tidak akan membuat boros.

Mercusuar Pantai Ketawang Purworejo Jawa Tengah

Mercusuar Pantai Ketawang Purworejo Jawa Tengah
Instagram by @ellino_el

Tidak seperti pantai yang ada di Purworejo, di Pantai Ketawang ini terdapat sebuah mercusuar yang letaknya ditengah rawa-rawa. Digunakan sebagai sumber irigasi dan sebagai lokasi untuk bercocok tanam. Mercusuar ini berbentuk menara dengan lantainya yang berjumlah 8 lantai. Dari menara ini, pengunjung dapat melihat pemandangan laut yang luas terhampar didepan mata dengan warna birunya yang pastinya akan membuat mata siapa saja yang melihat akan terpukau.

Selain birunya laut, pengunjung juga dapat melihat hijaunya pepohonan yang ada disekitar pantai dengan kolam-kolam tambak yang dikelola warga juga menjadi pemandangan unik yang tidak bisa terlewatkan. Hampir lupa, untuk menaiki menara masih pengunjung harus melewati anak tangga secara manual jadi bagi yang belum terbiasa lebih baik membawa bekal minum.

Untuk sumber listrik menara Pantai Ketawang Grabag ini diambil dari tenaga diesel yang memang disediakan khusus. Bukan karena tidak ada, tapi guna pemberdayaan sumber daya yang ada. Jika dari PLN sendiri memang sudah ada, tapi pengelola menginginkan sumber listrik alami, baik dari panel surya maupun angin dan air yang ada di sekitar menara.

Sama halnya dengan mercusuar lainnya, disini juga terdapat lampu yang menjadi pertanda akan adanya pulau. Dan hanya petugaslah yang bisa sampai ke lampu, bukan karena alasan lain, hanya saja demi keamanan pengunjung. Disini terdapat beberapa orang yang menjaga dan merawat menara secara bergantian. Bukan hanya itu, disini juga terdapat ruangan seperti rumah yang biasanya digunakan sebagai tempat tinggal bagi penjaga mercusuar bisa juga dijadikan sebagai penginapan bagi yang menginginkannya.

Kunjungi :  47 Tempat Wisata di Sukabumi yang Mempesona Wisatawan

Letak menara yang berada di tengah rawa membuat kesejukan yang ada tiada tara, udara panas pantai diimbangi dengan segarnya pepohonan hijau akan membuatnya semakin menarik. Disamping menara kita dapat melihat bentangan sawah nan hijau dan kolam ikan yang memang dibuat sedemikian rupa guna pemberdayaan lingkungan. Sawah yang ada pastinya akan membingungkan pengunjung bukan? Bagaimana bisa ada sawah di dekat pantai? Nah sawah yang ada disini merupakan sawah tadah hujan dan dapat dipastikan airnya tawar. Jika tidak percaya, datang dan nikmati keunikannya.

Rute Menuju Pantai Ketawang

Rute Menuju Pantai Ketawang
Instagram by @witrap

Pantai ini terletak 20 km dari pusat Kota Purworejo dan 12 km dari Kutoarjo. Untuk rute menuju Pantai Ketawang, banyak jalan yang bisa dilewati. Untuk lebih enaknya, pengunjung langsung saja menuju ke Kota Purworejo, bagi yang berasal dari luar daerah. Sesampainya di Purworejo, mengambil arah ke Kutoarjo. Selanjutnya menuju ke stasiun yang kemudian dilanjutkan ke Selatan dan mengikuti petunjuk arah yang ada, pengunjung akan sampai di lokasi. Atau bagi yang berasal dari arah Jogjakarta bisa langsung melewati Jalan Daendles untuk menuju ke lokasi.

Tidak perlu risau, jalan menuju ke lokasi sangat mudah dan nyaman karena sepanjang jalan yang ada sudah diaspal dan bahkan untuk menuju ke pantai sudah dalam kondisi berpaving. Disaat pengunjung datang dan mulai memasuki kawasan pantai jangan kaget jika melewati kumpulan pohon cemara sepanjang perjalanan dan menemukan keramba-keramba ikan penduduk yang memang berada disekitar pantai. Keramba yang ada menjadi tempat pembudidayaan udang yang hasilnya sudah diekspor sampai luar negeri. Begitulah kiranya rute menuju lokasi Pantai Ketawang Jawa Tengah.

Leave A Reply

Your email address will not be published.

/* */