Surganya Wisata Indonesia

Curug Pengantin Banyumas yang Tersembunyi dan Mistis

0

Curug Pengantin Banyumas – Tidak habis – habis rasanya jika berbicara tentang wisata Purwokerto Banyumas. Salah satu kabupaten di Jawa Tengah ini memang tidak ada habis – habisnya bila kita kupas tentang pariwisatanya. Mengapa? Karena memang kota yang satu ini memiliki banyak potensi wisata, dan masih banyak pula yang belum terungkap. Satu lagi objek wisata yang saat ini sedang populer dikalangan wisatawan, yaitu Curug Pengantin Baturaden. Memang, kota ini dikenal sebagai kota seribu curug karena banyaknya curug yang ada disana. Diantaranya adalah Curug Cipendok dan Curug Gomblang.

Asal Usul dan Lokasi Curug Pengantin Baturaden Banyumas

Lokasi Curug Pengantin Baturaden

Alamat Curug Pengantin Baturaden ini berada di kawasan Dusun Wisata Kalipagu, sebuah daerah yang berada di wilayah Desa Ketenger, yang masih merupakan daerah wisata Baturraden. Lokasinya sendiri tidak begitu jauh dari Kebun Raya Baturraden. Untuk menuju kesana Anda tidak perlu merasa kesulitan, ikuti jalur menuju Baturraden bila Anda sudah berada di Kota Purwokerto. Jalur tersebut merupakan jalur termudah untuk menjangkau air terjun ini. Untuk sampai kesana Anda bisa menggunakan kendaraan umum atau kendaraan pribadi, silahkan Anda mau memilih yang mana, akan tetapi pastikan pilihan yang Anda tentukan membuat liburan Anda tetap aman dan nyaman.

Curug Pengantin Baturaden Banyumas
Instagram by @ihsannoodeen

Bila Anda sudah di depan gerbang loket masuk, Anda akan melihat tulisan mengenai Wisata Alam yang ada di Dusun Kalipagu ini. Terdapat beberapa objek seperti air terjun yang diantaranya seperti Air Terjun Pengantin Baturaden dan Muntu. Selain itu masih ada bukit – bukit indah, seperti Bukit Cinta dan Bukit Cendana. Jika Anda masih bingung mana objek yang pertama kali Anda tuju, Anda bisa menggunakan jasa pemandu wisata, yang senantiasa akan menemani Anda selama berlibur. Jadi jangan perlu khawatir lagi ya.

Dan ketika Anda sudah sampai di parkiran, jalan yang ditempuh cukup berbatu. Letak Curug Pengantin Baturaden dari tempat parkir masih berjarak sejauh kurang lebih 1 km. Meskipun demikian, Anda tidak akan terasa karena selama Anda berjalan kaki, Anda bisa menikmati pemandangan hijau nan indah yang selalu menemani hingga tampak air terjun yang sudah Anda nantikan. Sebelum melihatnya, Anda dari kejauhan sudah bisa mendengar gemercik air yang damai sekali rasanya. Bagaimana tidak, air yang terjatuh dari ketinggian 50 m tersebut di bawah langsung bertemu dengan genangan air dan bebatuan yang menjadikan suaranya sangat nyaman untuk dinikmati. Selain itu, suara – suara hewan juga menjadikan objek wisata ini sangat kental sekali akan nuansa alamnya.

Kunjungi :  29 Tempat Wisata di Pati yang Paling Bersejarah

Film Curug Pengantin Banyumas

Film Curug Pengantin Banyumas
Instagram by @nunuarc

Curug pengantin di Banyumas ini rupanya juga menjadi tempat syuting film. Bukan film dengan genre horor berjudul Air Terjun Pengantin, akan tetapi film lain yang dibuat oleh sineas lokal. Meskipun demikian, nama yang diambil sebagai judul film tersebut menjadi lebih menarik bila kita mengetahui misteri atau mitos yang beredar di masyarakat terkait dengan nama air terjun yang satu ini. Karena memang tempat yang indah seperti ini menyimpan cerita dibelakangnya yang tidak kalah menarik dengan panorama alamnya.

Asal Usul Curug Pengantin Baturaden

Asal Usul dan Lokasi Curug Pengantin Baturaden Banyumas
Instagram by @instapurwokerto

Dibalik panoramanya yang indah, terdapat mitos Curug Penganten Baturaden yang masih menjadi misteri hingga sekarang. Nama dari air terjun ini diambil dari posisinya, yang terdapat dua air terjun dan berdampingan, layaknya pasangan yang setia menemani, selalu ada disampingnya. Kisah penamaan air terjun tersebut, dibaliknya terdapat mitos yang dipercaya sebagian orang.

Sebagian masyarakat percaya bahwa pasangan yang datang ke air terjun ini lalu membasuh kakinya atau mandi di air yang berasal dari curug ini, dapat membuat cinta mereka akan abadi selama – lamanya. Selain itu, terdapat cerita pula bahwa air terjun ini tidak pernah mengalami kekeringan. Yang dipercaya juga bahwa hal tersebut bisa menjadikan pasangan yang datang ke air terjun ini terus dialiri kebahagiaan secara terus – menerus. Selain itu, jalan terjal menuju curug ini juga diartikan filosofis bagi beberapa orang.

Jalanan yang terjal dan cukup jauh dalam menuju curug ini, menggambarkan dimana menuju pernikahan, calon pengantin akan menemui berbagai halangan dan rintangan seterjal jalan berbatu menuju air terjun ini. Meskipun terjal dan penuh rintangan, akan tetapi akan ada hasil akhir yang manis yang sudah menunggu di setiap akhir perjuangan cinta.

Kunjungi :  9 Tempat Makan Enak Murah di Surabaya yang Romantis

Curug Pengantin Lainnya

Curug Pengantin Baturaden
Instagram by @curugpenganten

Memang untuk yang satu ini, sepertinya Anda perlu mengetahuinya. Terdapat fakta bahwa nama Curug Pengantin ini di dunia tidak hanya satu, yang hanya satu yaitu Curug Pengantin di Baturaden saja, melainkan masih ada yang lain. Termasuk di Banyumas sendiri terdapat Air Terjun Pengantin lainnya yang berada di Ajibarang, perbatasan antara Kota Purwokerto dan Wangon, namun masih di wilayah Kabupaten Banyumas.

Masih di kaki Gunung Slamet, jika Baturraden ini berada di sebelah selatan, kali ini di sebelah utara juga terdapat Curug Pengantin yang memiliki keindahan alam yang sangat indah. Akan tetapi sudah tidak berada di wilayah Kabupaten Banyumas, melainkan sudah berada di wilayah Kabupaten Tegal. Curug Pengantin Tegal ini tepatnya berlokasi di Guci, kawasan wisata dataran tinggi yang tidak kalah populer dari Baturraden.

Selain itu, di Bandung Barat Anda juga akan menjumpai objek wisata Curug Pengantin. Curug Pengantin Bandung ini pun tidak hanya satu, melainkan dua. Yaitu, air terjun Curug Pengantin di Bandung Barat dan Curug Pengantin Kembar yang berada di daerah perbatasan Soreang dan Garut. Semuanya juga memiliki keindahan alam yang tidak kalah menarik.

Masih ada juga Curug Pengantin lain, yang kali ini berada di Rancah, Kabupaten Ciamis. Meskipun sama – sama air terjun, namun air terjun yang satu ini masih dibilang perlu perawatan. Hal tersebut karena pihak pemerintah yang masih belum ikut campur dalam penataan objek wisata ini. Padahal, objek ini setiap harinya selalu ramai dikunjungi oleh wisatawan, dan semakin ramai dari waktu ke waktu.

Curug Pengantin Lainnya
Instagram by @firmansyah_tofan

Dari beberapa Curug Pengantin diatas, masih ada satu air terjun dengan nama pengantin, yang lokasinya sangat tersembunyi, yaitu yang berada di Kecamatan Cariu, Kabupaten Bogor. Curug Pengantin Cariu ini juga tidak kalah menarik jika dibandingkan air terjun dengan nama pengantin lainnya. Akan tetapi, lokasi air terjun ini masih belum banyak dikenal banyak orang dan lokasinya memang tersembunyi.

Kunjungi :  19 Tempat Wisata di Madiun Jawa Timur Paling Populer

Dari beberapa Curug Pengantin diatas, silahkan Anda dapat memilih hendak berwisata ke air terjun yang mana. Pada dasarnya, wisata alam di air terjun memiliki sensasi tersendiri dibanding wisata ke lokasi lainnya. Hal tersebut karena air terjun biasanya terletak di kawasan pegunungan, yang sudah pasti akan memiliki hawa udara yang menyegarkan dan sedikit polusi. Hal tersebut sangat baik untuk kesehatan Anda dan keluarga. Selain itu, wisata di tempat yang natural seperti ini juga tidak perlu mengeluarkan banyak biaya. Jadi Anda tidak perlu khawatir akan hal itu. Persiapkan liburan Anda baik – baik, dan happy holidays !

Leave A Reply

Your email address will not be published.

/* */