22 Tempat Wisata di Cilegon yang Cocok Untuk Akhir Pekan!

Tempat Wisata di Cilegon – Kota Cilegon atau yang juga sering dikenal dengan sebutan kota baja. Kota ini terkenal sebagai penghasil baja terbesar di Indonesia, terletak ujung barat pulau jawa. Namun tahukah anda selain terkenal sebagai daerah penghasil baja, kota Cilegon juga terkenal akan tempat wisatanya. Kota yang terletak di provinsi Banten ini memiliki banyak tempat wisata yang sangat sayang untuk dilewatkan begitu saja. Tempat wisata di Cilegon dapat menjadi salah satu pilihan anda untuk menghabiskan akhir pekan bersama dengan keluarga atau pun kerabat terdekat karena lokasi wisata Cilegon yang berdekatan dengan daerah Jabodetabek maka waktu tempuh perjalanan menuju wisata Cilegon banten tidak terlalu jauh dan mudah untuk dijangkau baik dengan menggunakan kendaraan pribadi maupun angkutan umum.

by instagram @niarenggg

Tempat wisata Cilegon juga sangat lengkap karena anda bisa menikmati mulai dari wisata alam, wisata belanja dan juga wisata kuliner yang sayang untuk dilewatkan jika sudah ada disini. Namun kebanyakan tempat ini memiliki satu ciri khas yang membuat tempat wisata di Cilegon banten beda dengan yang lainya yaitu wisata pantainya, karena Cilegon berlokasi dekat dengan pelabuhan Merak yang merupakan pelabuhan besar di Indonesia. Sehingga selain menikmati pemandangan pantai anda juga dapat melihat secara langsung betapa megahnya kapal-kapal yang berlayar dari dan yang menuju pelabuhan merak. Sekarang, mari kita lihat tempat-tempat wisata di daerah Cilegon yang wajib dikunjungi!

Pulau Merak Besar

by instagram @antin.agustin

Daerah yang berlokasi di seberang pelabuhan Merak, pulau ini sendiri terdiri atas dua pulau yaitu Pulau Merak Besar dan Kecil. Pulau Merak sendiri telah menjadi ikon dan merupakan tempat tujuan yang paling populer. Pulau Merak Besar secara khusus difungsikan sebagai hutan lindung yang ditujukan untuk dapat menahan gelombang air laut ke arah pelabuhan merak. Uniknya lagi di Pulau Merak Besar anda dapat melihat situs Tsunami Gunung Krakatau yang meletus pada tahun 18833 silam. Jadi, selain bisa menikmati keindahan alamnya anda juga bisa belajar mengenai sejarah.

Pulau Merak Kecil

by instagram @napriyani_

Tempat wisata di Cilegon yang juga masih berada di pulau merak ialah Pulau merak kecil, daerah yang satu ini menyimpan gugusan koral yang indah dan terletak di barat daya dari pulau merak besar. Tempat wisata Cilegon banten yang satu ini juga memiliki peran yang sangat penting, yakni menghalau ombak laut menuju pelabuhan merak sehingga kondisi pelayaran tetap dapat berjalan dengan aman. Sudah kita ketahui sebelumnya betapa besar peran-peran pulau pendukung yang berada di sekitar pelabuhan. Oleh karena itu, sebagai wisatawan yang bijak kita juga harus ikut serta dalam melestarikan tempat ini, bahkan juga tempat lainnya di manapun kita berlibur dan berwisata.

Kunjungi Tempat Wisata di Banten Lainnya : 

Jelajah 17 Tempat Wisata Alam di Pandeglang yang Keren Abis
18 Tempat Wisata di Serang Banten yang Cocok Untuk Family Trip

Pantai Kelapa Tujuh

by instagram @robiiadawiyah

Setelah mengunjungi berbagai wisata yang sudah kami ulas sebelumnya, dengan melihat peta wisata Cilegon anda bisa segera menuju wisata lainnya yang tidak kalah menarik yaitu Pantai Kelapa Tujuh. Pantai yang terletak di sebelah utara dari Pelabuhan Merak ini memiliki keindahan pantai yang luar biasa. Pantai Kelapa Tujuh menyimpan pesona pantai yang masih alami bahkan selain bisa menikmati pemandangan alamnya anda juga bisa berenang di pantai ini karena ombaknya cukup tenang sehingga aman untuk melakukan aktifitas wisata laut. Salah satu keunikan dari wisata yang satu ini ialah anda bisa melihat langsung kapal-kapal besar yang berlalu lalang dari dan menjau pelabuhan merak.

Pantai Anyer

by instagram @lianzkharwaen

Pantai Anyer merupakan salah satu tempat wisata yang terkenal sehingga di pantai ini telah terdapat berbagai penginapan yang lokasinya tepat di bibir pantai. Sebagai salah satu wisata di Cilegon, Pantai Anyer tidak hanya bisa dinikmati pemandangannya bahkan anda juga bisa melakukan berbagai aktifitas outdoor di pantai ini. Mulai dari berenang, bermain bananan boat, snorkling, diving, jetski, hingga belanja souvenir pun bisa anda lakukan di Pantai Anyer . Maka tidak heran bila Pantai Anyer selalu ramai karena setiap harinya didatangi oleh wisatawan.

Gunung Batu Lawang

by instagram @irdausrramadhan

Setelah menikmati keindahan Pantai Anyer, sekarang saatnya membuka peta wisata Cilegon dan kembali pindah menjelajahi tempat wisata di Cilegon yang tidak kalah indahnya. Untuk tujuan selanjutnya ialah Gunung Batu Lawang. Wisata  Gunung Batu Lawang dan Gunung Batur memang sangat sarat akan petualangan. Gunung Batu Lawang misalnya, tempat wisata di Cilegon ini menawarkan pemandangan pesisir sebelah barat kota Cilegon dengan hamparan laut birunya yang indah. Namun untuk dapat menyaksikan sendiri keindahan pemandangan ini anda harus rela mendaki medan yang lumayan terjal sehingga bila anda ingin mendaki Gunung Batu Lawang, pastikan anda menggunakan sepatu yang tidak licin dan tidak membawa terlalu banyak barang.

Gunung Batur

Tempat wisata Cilegon selanjutnya adalah Gunung Batur – yang juga memiliki kondisi track yang cukup terjal dan letaknya berada sekita 8 km dari pusat kota Cilegon. Setelah anda berhasil mendaki gunung ini anda akan dimanjakan dengan keindahan pemandangan kota Cilegon dari atas puncak gunung. Jerih payah anda saat mendaki gunung ini akan terbayar lunas saat berada di puncak Gunung Batur.

Rawa Arum

by instagram @rian_optic

Rawa Arum merupakan tempat wisata Cilegon yang berupa danau. Pemandangan Rawa Arum ini begitu indah dan asri sehingga bisa dijadikan tempat untuk berelaksasi setelah lelah berpetualang mendaki gunung. Namun wisata  ini juga memiliki sisi mistis. Konon katanya, setiap malam rawa ini mengeluarkan bau harum dan juga ada legenda yang mengatakan bahwa jaman dulu sebelum menjadi sebuah rawa terdapat sebuah kawasan pemukiman namun tenggelam. Tertarik untuk mencari kebenarannya? Kunjungi Rawa Arum di Cilegon.

Pantai Pulorida

by instagram @ecro1986

Tempat wisata Cilegon memang identik dengan wisata pantai dan salah satu pantai yang juga tidak kalah indahnya dari Pantai Anyer, Pantai Merak dan Pantai Kelapa Tujuh ialah pantai Pulorida. Nama pantai ini memang sangat unik karena terdengar seperti salah satu pantai terkenal di Amerika, yaitu pantai Florida. Kemiripan nama pantai ini juga dikarenakan keindahan pantai Pulorida juga tidak kalah dengan pantai yang ada di negeri paman Sam tersebut, terlebih pemandangan sunset dari pantai ini sangat mempesona wajib untuk anda saksikan.

Bukit Teletubbis
Wisata Cilegon banten juga memiliki sebuah bukit yang mirip dengan sebuah bukit yang ada di salah satu program televisi yang terkenal pada zaman 90-an. Karena keindahannya dan kemiripannya dengan bukit di acara televisi tersebut maka bukit ini selanjutnya dikenal dengan sebutan bukit teletubbis.

Krakatau Country Club

by instagram @arierakhmat68

Satu lagi wisata di Cilegon yang dilengkapi dengan berbagai wahana rekreasi ialah Krakatau Country Club. Wisata yang satu ini berada di tengah kota Cilegon sehingga mudah untuk anda temukan. Bila pada liburan kali ini anda juga serta membawa anak-anak maka tempat wisata ini sangat cocok karena terdapat berbagai wahana rekreasi yang menarik seperti wahana air atau kolam renang Water World Krakatau, Krakatau Jungle Park, Krakatau Bike Park dan masih banyak lagi. Namun selain untuk anak-anak, tempat wisata ini juga dapat dinikmati oleh siapa saja termasuk orang dewasa. Sarana wisata yang ada ialah karaoke, golf, arena jogging, spa dan sauna.

Setelah lelah selama hampir seharian menikati keindahan berbagai tempat wisata Cilegon banten, tujuan wisata selanjutnya yang harus anda nikmati ialah wisata kuliner Cilegon. Seperti umumnya pada daerah lain, setiap daerah tentu memiliki ikon kuliner yang khas. Oleh karena itu, berikut merupakan beberapa pilihan wisata kuliner Cilegon yang bisa anda nikmati selama berwisata di Cilegon:

by instagram @janetobing
  • Saung Edi

Wisata kuliner Cilegon Saung Edi memiliki beragam menu lezat yang bisa anda nikmati mulai dari nasi timbel, nasi tutug oncom hingga nasi bakar ada di sini. Saung Edi yang berlokasi di Edi Toserba ini cukup mudah dicapai dan sangat cocok untuk menjadi tujuan santap siang anda.

  • Café Oregano

Bila anda menginginkan tempat makan siang yang unik maka anda bisa mengunjungi restoran yang mengambil nama dari rempah-rempah ini. Makanan yang disajikan di sini umumnya berupa makanan eropa yaitu spaghetti, steak dan pasta. Selain itu tempat dari café ini berbeda dengan café-café pada umumnya yang terletak di dalam gedung karena café Organo menawarkan konsep kebun yang dikelilingi oleh berbagai pepohonan sehingga café ini sangat cocok untuk bersantap makanan dan juga melepas lelah setelah seharian menikmati berbagai kunjungan wisata di sekitar Cilegon.

  • Rabeg Cilegon

Setelah sebelumnya merupakan tempat wisata kuliner Cilegon maka yang satu ini merupakan jenis makanan khas dari Cilegon yaitu Rabeg Cilegon. Makanan ini terbuat dari daging yang diolah dengan berbagai macam rempah dengan citarasa manis dan gurih membuat hidangan ini semakin lezat untuk disantap.

  • Kue Gipang

Kue Gipang merupakan jenis jajanan khas di Cilegon. Anda bisa menemuinya di setiap pusat oleh-oleh Cilegon. Jajanan ini terbuat dari beras ketan yang dikukus dan selanjutnya dijemur, bahan tambahannya pun terdiri atas gula, asam dan vanili. Walaupun terbilang cukup sederhana tetapi rasanya sangat enak dan cocok dijadikan cemilan ataupun suguhan maka tidak heran kue yang satu ini selalu diburu oleh wisatawan.

  • Sate Bebek Asmawi

Jangan lupa untuk selalu melihat peta wisata Cilegon, karena wisata kuliner selanjutnya ialah sate bebek asmawi ini telah terkenal bahkan hingga keluar dari kota Cilegon. Kelezatan sate bebek ini sangat khas dan berbeda dari sate lainnya. Rasa daging sate mirip dengan daging kambing namun daging sate bebek lebih kenyal, tipis dan lembut. Namun untuk bisa menikmati hidangan sate bebek asmawi ini anda harus sabar menunggu sampai jam 4 sore. Karena agar bumbu bisa meresap sempurna ke dalam daging maka perendaman daging bebek membutuhkan waktu yang lebih lama oleh karena itu, menu sate bebek ini hanya bisa dinikmati setelah jam 4 sore cukup unik bukan. Sate bebek ini sangat tepat untuk dijadikan menu santapan malam terlebih bila disantap bersama-sama orang yang dikasihi.

Selain itu masih banyak lagi wisata kuliner Cilegon diantaranya Pondok Palem, Pondok Bebek Cibeber, Bekakak Ayam Kranggot dan masih banyak lagi yang dapat anda kunjungi.

Demikianlah berbagai Tempat wisata di Cilegon yang bisa anda nikmati. Masih banyak tempat wisata lainnya yang juga tidak kalah menarik untuk dikunjung seperti Cagar Alam Gunung Tukung Gedhe, Batu Gambir, Pantai Sumur, Kolam Renang Metro dan masih banyak lagi. Lokasi kota Cilegon sendiri yang tidak terlalu jauh dari daerah jabodetabek bisa dijadikan pilihan untuk menghabiskan waktu liburan akhir pekan. Oleh karena itu wisata di Cilegon sangat tepat untuk dijadikan tempat melepaskan lelah dan kepenatan anda selama lima hari kerja di kota besar.

Comments (0)
Add Comment